Gerindra

Dukung Swasembada Daging, Disnakeswan Lebak Bakal Optimalkan Program Inseminasi Buatan

 

LEBAK – Untuk meningkatkan populasi dan kualitas genetis ternak sapi serta kerbau di Kabupaten Lebak, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) terus memperkuat pelaksanaan program Inseminasi Buatan (IB).

Program ini juga menjadi langkah strategis dalam mendukung target swasembada daging nasional.

Pada tahun ini, Disnakeswan Lebak menargetkan ratusan ekor sapi dan kerbau untuk menjalani proses IB.

Kepala Disnakwan Lebak, Rahmat menyatakan, keyakinannya bahwa target tersebut dapat tercapai dengan dukungan kerja keras petugas di lapangan.

HUT Gerindra Atas

“Kami optimis pelaksanaan IB tahun ini dapat berjalan sesuai rencana, mengingat petugas inseminator terus aktif turun ke lapangan,” ujarnya kepada Fakta Banten, Jumat (17/1/2025).

Gerindra tengah

Ia menjelaskan bahwa proses IB dilakukan oleh petugas inseminator yang ditugaskan langsung untuk mendampingi peternak.

Para petugas ini bekerja tanpa henti demi memastikan pelaksanaan IB berjalan lancar.

“Keberhasilan IB sangat bergantung pada waktu pelaksanaannya. IB harus dilakukan saat ternak betina dalam masa birahi, karena pada saat itu organ reproduksi betina berada dalam kondisi optimal untuk pembuahan,” jelasnya.

Rahmat menuturkan, program IB memiliki berbagai manfaat signifikan.

Selain meningkatkan mutu genetik ternak lokal, program ini juga membantu mempercepat pertambahan populasi ternak, mengurangi penggunaan pejantan, mencegah penularan penyakit kelamin melalui perkawinan alami, dan memungkinkan terjadinya perkawinan silang untuk meningkatkan kualitas ternak.

“Inseminasi buatan adalah metode memasukkan sperma ke dalam alat reproduksi betina sehat dengan bantuan alat khusus yang dilakukan oleh petugas inseminator,” ungkapnya.

Dengan terus mendorong optimalisasi program IB, Disnakwan Lebak berharap peternakan lokal dapat lebih produktif dan berkontribusi dalam menciptakan ketahanan pangan serta meningkatkan kesejahteraan peternak. (*/Sahrul).

KPU Pandeglang Penetapan Pemenang Pilkada
Gerindra bawah berita
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien