Aksi Hardiknas, GMNI Cabang Serang Suarakan 6 Tuntutan

SERANG – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2017, belasan kader GMNI Cabang Serang menggelar aksi dengan 6 tuntutan, Rabu (3/4/2017).

Solahudin, Ketua GMNI Serang menerangkan dunia pendidikan khususnya di Kota Serang ini masih dalam kondisi memprihatinkan.

“Refleksi hari pendidikan nasional, GMNI Cabang Serang maka kita menyoroti isu-isu yang ada di Kota Serang, mengenai pendidikan khususnya, karena dunia pendidikan di Kota Serang ini cukup memprihatinkan,” tuturnya saat ditemui Fakta Banten.

Pada rilis yang disebarkan, setidaknya ada 6 tuntutan yang disampaikan pada aksi kali ini;

1. Laksanakan amanat UUD 45 mengenai alokasi APBD sekurang-kurangnya 20% untuk pendidikan.

BI Banten

2. Tolak dan tindak tegas oknum-oknum yang ada di dunia pendidikan.

3. Realisasikan infrastruktur untuk pendidikan yang harus disamarkan.

4. Realisasikan janji kampanye Walikota Serang Tubagus Haerul Jaman mengenai pendidikan.

5. Tolak komersialisasi pendidikan.

6. Tuntaskan buta aksara.

“Semoga apa yang diresahkan masyarakat tentang dunia pendidikan, segera terselesaikan,” pungkas Solahudin. (*)

KS Anti Korupsi
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien