Dihadiri 2 Menteri dan Ribuan Kader, PB PII Periode 2017-2020 Resmi Dilantik

BPRS CM tabungan

JAKARTA – Pengurus Besar Pelajar Islam Indonesia (PII) periode 2017-2020 dengan Ketua Umum Husin Tasrik Makrup Nasution, secara resmi dilantik. Pelantikan secara simbolis yang menggantikan periode kepemimpinan Munawar Khalil ini, dilakukan di Gedung Indosat, Jakarta, Sabtu (5/8/2017).

Ketua Umum PB PII, Husin Tasrik Makrup Nasution membacakan naskah pelantikan yang diikuti oleh 43 orang yang menjadi pengurus PB PII dibawah kepemimpinannya.

Pelantikan kali ini dihadiri oleh 2 menteri negara di era Presiden Jokowi, yakni Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Prof.Dr.Muhadjir Effendi, serta Menteri Agraria dan Tata Ruang, Sofyan Djalil.

Dalam sambutannya, Mendikbud mengucapkan selamat atas terbentuknya kepengurusan baru PB PII. Muhadjir juga meminta agar PII bekerja keras dalam membangun pelajar melalui gerakan pengkaderan.

“Kembalilah PII ke sekolah lagi, dan kembalikan PII menjadi organisasi kader untuk membangun bangsa bersama-sama,” katanya.

Muhadjir menilai program-program kaderisasi PII bisa disinkronkan dengan kebijakan Pemerintah. Alasannya karena, Pemerintah hari ini sedang menggalakkan pendidikan karakter, dimana hal itu sejalan dengan cita-cita PII.

Loading...

“Hari Sabtu dan Minggu bisa digunakan PII untuk membina pelajar. Dulu biasanya hari tersebut digunakan oleh organisasi tertentu untuk membina pelajar. Kegiatannya massif dan rapih tersistem, tapi karena sekarang organisasi itu sudah dibubarkan, kini menjadi peluang bagi PII menggantikan,” terang mantan Ketua KB-PII Jawa Timur itu.

Kemudian, Muhadjir mengimbau agar PII menjadi gerakan bernuansa Islam moderat. Tidak mempertentangkan ke-Islaman dan kebangsaan.

“PII harus berada dalam gerakan moderasi, membangun rasa kebangsaan dan ke-Islaman yang seimbang,” ucapnya.

Muhadjir juga menitipkan salam dari Presiden RI Joko Widodo. Jokowi rencananya akan hadir dalam pelantikan, namun diurungkan karena ada agenda yang lebih penting.

“Saya sebenarnya ada acara keluarga, namun karena diminta oleh beliau, saya tetap datang untuk menyampaikan permintaan maaf pak Jokowi yang tidak bisa hadir karena ada acara di Bogor,” pungkasnya.

Selain Mendikbud dan Menteri Agraria, pelantikan PB PII juga dihadiri oleh Mantan Menteri Fuad Bawazier, Ketua KEIN Sutrisno Bachir, Anggota DPR RI Ahmad Muzani, dan juga Ketum KB PII Nashrullah Larada.

Sekedar diketahui, pelantikan yang dihadiri ribuan pelajar dan mahasiswa dari 3 provinsi tersebut, yakni Jakarta, Banten dan Jawa Barat, dimeriahkan juga oleh pergelaran tarian, pencak silat, dan seni musik dari para pelajar. (*)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien