Berlaku 1 Januari 2024, Cek Besaran Upah Minimum Kabupaten/kota se-Banten

Dprd

SERANG – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten telah menetapkan kenaikan upah minimum kabupaten/kota (UMK) tahun 2024, Rabu, (29/11/2023) lalu. UMK se-Banten tahum 2024 ini mengalami kenaikan meski tak signifikan.

UMK 8 kabupaten/kota tahun 2024 tersebut telah ditandatangani oleh Pj Gubernur Banten Al Muktabar. Berikut ini besaran UMK se-Banten tahun 2024.

1. UMK Pandeglang tahun 2024 naik 1,03 persen menjadi Rp 3.010.929,87 dari Rp 2.980.351,46.

2. UMK Lebak tahun 2024 naik 1,16 persen menjadi Rp 2.978.764,69 dari sebelumnya Rp 2.944.665,46

3. UMK Kabupaten Serang tahun 2024 naik 1,51 persen menjadi Rp 4.560.894,85 dari sebelumnya Rp 4.492.961,28

4. UMK Kabupaten Tangerang tahun 2024 naik 1,64 menjadi Rp 4.601.988,00 dari Rp 4.527.688,52

5. UMK Kota Tangerang tahun 2024 naik 3,83 persen menjadi Rp 4.760.289,54 dari Rp 4.584.519,08

6. UMK Cilegon naik 3,39 persen menjadi Rp 4.815.102,80 dari Rp 4.657.222,94

7. UMK Tangsel naik 2,62 persen menjadi Rp4,670,791.000 dari Rp4,551,451,70.

8. UMK Kota Serang tahun 2024 naik 1,41 persen menjadi Rp 4.148.602,00 dari Rp 4.090.799,01.

Meski mengalami kenaikan, UMK se-Banten tahun 2024 ini dikabarkan masih di bawah rekomendasi dari pemerintah kabupaten/kota. (*/Faqih)

Bank bnten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien