Dipimpin Jupiter Sitorus, Pengurus PIKI Banten Periode 2022-2027 Resmi Dilantik

BPRS CM tabungan

TANGERANG – Dewan Pengurus Daerah Persatuan intelegensia Kristen Indonesia (PIKI) Provinsi Banten Periode 2022-2027 resmi dilantik di Auditorium Hope Universitas Pelita Harapan (UPH) Tangerang pada, Minggu (7/10/2023).

Dalam kegiatan tersebut, Ketua DPD PIKI Banten Jupiter Sitorus Pane dilantik langsung oleh Ketua Umum PIKI Badikenita Putri Sitepu.

Dalam sambutannya Ketua Umum menyampaikan supaya DPD PIKI Banten memberikan turut serta memberikan kontribusi nyata baik tenaga dan pemikiran untuk pembangunan di Provinsi Banten.

“Saya harap kepengurusan DPD PIKI Banten dapat berkontribusi nyata baik tenaga dan pemikiran dalam menyokong pembangunan di Provinsi Banten,” ucap Putri Sitepu.

Loading...

Sementara itu, Ketua DPD PIKI Banten Jupiter Sitorus berharap para pengurus untuk dapat bekerja maksimal selama satu periode kedepan.

“Segenap pengurus DPD PIKI Banten bisa membersamai selama 1 periode kedepan, untuk menyokong pembangunan di Provinsi Banten,” ujarnya.

Dalam pelantikan tersebut juga melantik Dewan Penasehat PIKI DPD Banten, yang diketua oleh Marinus Gea yang juga politisi Senayan dari Fraksi PDIP. Posisi untuk Ketua Dewan Pakar DPD PIKI Banten dipercayakan kepada Prof. Manlian Simanjuntak seorang Guru Besar Bidang Teknik Sipil di kampus UPH Tangerang.

Usai pelantikan kegiatan dilanjutkan seminar nasional dengan mengangkat “SDM Unggul Menyongsong Indonesia Emas 2045” dengan menghadirkan pembicara utama Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Prof. Muhadjir Effendy.

“Indonesia akan mengalami bonus demografi penduduk dimana pada tahun 2045 merupakan generasi emas yang dimiliki bangsa Indonesia sehingga dari sekarang semua stakeholder diharapkan berperan serta aktif agar tercipta generasi emas pada tahun 2045,” ujar Muhajir Efendi.

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien